Friday, October 16, 2009

Ayo Bantu Sekolah (Jilid 1)

Berikut ini ada 3 (tiga) tulisan (di internet) yang perlu disimak oleh rekan sejawat alumni (yang bersekolah Tahun 1978-1981), the combat group, sebagai ketukan nurani untuk membantu sekolah, almamater SMA Negeri 1 Jatiwangi.


Keadaan bangunan di SMAN 1 JATIWANGI amatlah menyedihkan. Kenapa saya bilang begitu ??? Dilihat dari segi bangunannya yang tidak layak pakai untuk kegiatan belajar mengajar maupun masalah keuangan dalam membangun kelas baru. Menurut saya, potensi anak-anak di SMAN 1 JATIWANGI sangatlah tinggi terhadap suatu prestasi. Misalnya para siswa SMAN 1 JATIWANGI mampu menjadi juara dalam berbagai perlombaan baik tingkat kabupaten maupun tingkat provinsi. Alumni SMAN 1 JATIWANGI banyak diterima di PTN diantaranya ITB, UI, IPB, UGM, UNPAD, UPI, UNDIP, POLBAN, masih banyak lagi yang belum dicantumkan. Namun hal itu bertolak belakang dengan kondisi bangunannya serta pasilatas yang ada di dalamnya. Dari sekian banyaknya SMA di Majalengka, dapat dikatakan SMAN 1 JATIWANGI yang paling parah bangunannya. Banyak ruang kelas yang hampir roboh, bocor, dan tak layak pakai. Waktu kelas XI, ada kejadian yang menggemparkan satu sekolahan yaitu jatuhnya seorang siswi kelas XI IPA 3. Dia jatuh dari lantai 2 ketika sedang menjalankan piket di kelasnya. Ketika dia akan membersihkan lantai dia malah menginjak papan penutup lantai yang bolong. Sehingga mengakibatkan dia jatuh dan terluka parah. (Dikutip dari : http://threezhe.blogspot.com/2025/02/sma-negeri-1-jatiwangi.html, 24 Februari 2008).


Sementara itu ada juga tulisan yang menyiratkan kondisi sekolah yang memang kurang nyaman, yakni sebagai berikut :


Bagaimana suasana di lingkungan smansaja (maksadna mah : SMA Negeri 1 Jatiwangi)? 1.Tidak nyaman, 2. Bangunan sangat memprihatinkan, 3. Tidak layak buat belajar,dll. (Dikutip dari : http://yahoo-smansaja.blogspot.com/2008/03/keadaan-sekolah-smansaja.html,, 26 Maret 2008).


Nah yang menarik adalah ada juga sekelompok alumni (Tahun 2007, demikian pula angkatan-angkatan lainnya, saya yakin) yang sudah mulai bergerak melakukan forum penggalangan dana untuk memajukan sekolah, seperti tulisan berikut ini :


Sahabat dengan secuil cerita tentang penderitan pendidikan di negeri yang katanya surga ini, pedulikah kita??? Sobat siapalagi kalau bukan kita!! Sahabat cerita di atas menghasilkan rumpian alumni 2007 pada tanggal 31 Desember 2008 di almamater tercinta SMA Negeri 1 Jatiwangi untuk merintis penggalangan dana yang hasilnya akan diberdayakan untuk beasiswa pendidikan adik – adik kita yang ada di SMA Negeri 1 Jatiwangi. Adapun besarnya sumbangan telah disepakati Rp 20.000,- atau lebih teknis penggalangan dana yaitu dengan Iuran pertahun. Sasaran kegiatan penggalangan dana beasiswa ini diutamakan adalah Alumni SMA N 1 Jatiwangi namun tidak tertutup di luar itu. (Dikutip dari : http://alumninezat07.blogspot.com/, 12 Maret 2009).


Demikian tulisan ini dibuat untuk menggugah hati nurani rekan sejawat alumni (1978-1981), the combat group. Kurangi hasrat reunian, kumpulkan uang sebagai donasi, mengalihkan rasa kangen bertemu dengan rekan-rekan, dengan cara menyalurkan donasi, kalau toh mesti reunian, kita tunggu saja insyaAllah Tahun 2019. Selamat dan sukses, berkeluarga dan berkarir, ayo bantu sekolah juga. Buat adinda dan ananda yang saat ini masih belajar di SMA Negeri 1 Jatiwangi, ayo semangat, belajar, dan berprestasi.

No comments:

Post a Comment